Dijadwalkan ke Konawe, Mentan Bakal Salurkan Bantuan

  • Bagikan
PJ Bupati Konawe Harmin Ramba, saat bertemu Menteri Pertanian RI, Amran Sulaiman, beberapa waktu lalu.

AKTAWONUA.COM, Konawe – Menteri Pertanian (Mentan) Republik Indonesia Amran Sulaiman dijadwalkan berkunjung ke Kecamatam Tongauna Utara Kabupaten Konawe pada  11 Januari 2024.

Sebelum ke daerah itu, Mentan akan bertandang ke Konawe Utara terlebih dahulu pada 10 Januari 2024.

Pj Bupati Konawe, Harmin Ramba menyebut kedatangan Mentan RI ke Konawe berkat kunjungan dirinya ke Kementerian Pertanian beberapa waktu lalu.

Dalam kunjungan nanti, Mentan dijadwalkan akan memberikan beberapa bantuan seperti alat pencetakan sawah, alsintan, peternakan sapi, bantuan bibit padi dan jagung, serta pupuk.

Harmin mengaku akan terus mendorong sektor pertanian dalam kepemimpinannya.
Saat ini, kata dia, sawah fungsional atau produktif di Kabupaten Konawe seluas 29 ribu hektare dari potensi sawah sebesar 114 ribu hektare.

“Kita ingin brand Konawe sebagai Kota Padi (makin terkenal). Makanya kita akan optimalkan (sawah produktif) 50 ribu hektare,” akunya.

Ke depan, pihaknya berharap potensi lahan sawah 114 ribu hektare di Konawe ini bisa tergarap semua. “Kalau 114 ribu hektare ini optimal, kita akan buat BUMD Bidang Pangan dan rencana itu sudah saya laporkan ke bidang pertanian,” akunya.

Harmin menyebut kalau sektor tanaman pangan Konawe kuat maka itu akan linier dengan brand Konawe sebagai Kota Padi.
“Jika sektor tanaman pangan kita kuat,  tidak perlu lagi kita andalkan sektor lain. Karena sektor pangan sudah dapat mensejahterakan Konawe. Lapangan kerja akan tersebar merata dengan asumsi sektor pertanian kita ada  hilirisasi. Kalau ini tercapai, sektor lain tak perlu. Dan kalau saya, Konawe  memang harus fokus di sektor pertanian,” ucapnya. (***)

Penulis: Tim RedaksiEditor: Redaktur Pelaksana
  • Bagikan